Mengatasi Duplikat Konten Di Blogspot

Mengatasi Duplikat Konten di Blogspot, inilah cara yang kulakukan pada waktu itu, dimana blog banyak mengalami duplikat konten. Entah apa resikonya, saya pun tidak banyak mengetahuinya. Walaupun begitu saya tetap berusaha mengatasinya dengan mencari informasi di Google. Dan inilah hasil catatan yang sudah saya tuliskan dibawah ini : 

 

 Setting robot.txt blogspot dan setting tag tajuk robot khusus

  1. Mencegah arsip blog, label/kategori agar tidak terindex di Google
  2. Menghapus arsip blog yang terindex di Google

Penjelasan cara mengatasi duplikat konten di Blogspot :

Cara setting robot.txt Blogspot :
  1. Login di Blogger dengan akun Google
  2. Klik setelah > Preferensi penelusuran
  3. Perayap dan pengindeksan > robots.txt khusus > Edit 
  4. Isi dengan perintah seperti di bawah ini :

    User-agent : Mediapartners-Google
    Disallow :
    User-agent : Googlebot
    Disallow :
    Disallow : /?m=1
    Disallow : /?m=0
    Disallow : /*?m=1
    Disallow : /*?m=0
    User-agent : *
    Disallow :
    Sitemap :
    https://igemx.blogspot.com/feeds/posts/default?orderby=UPDATED


    Ganti tulisan igemx.blogspot.com dengan url blog
  5. Simpan perubahan

Keterangan kode perintah robot.txt :

  • User agent milik Google menandakan bahwa blog ini adalah partner dari Google, hal ini memudahkan bagi anda yang ingini menggunakan jasa Google adsense agar iklan yang nantinya ditampilkan relevan dengan isi blog anda, juga memberitahukan bahwa blog kita bisa diaskses melalui mesin pencari
  • Disallow :/ search menandakan semua robot mesini pencari tidak boleh mengindeks page label untuk mencegah duplikat artikel yang sangat tidak disukai oleh Google.
  • Sitemap yang berfungsi memudahkan mesin pencari mengindeks blog anda
  • Tanda "/" adalah tanda home page anda jadi jangan hanya meletakkan tanda ini pada kolom disallow karena berakiibat mesin pencari tidak bisa mengindex home anda.

 Setting tajuk robot khusus

  1. Preferensi penelusuran > Tajuk robot khusus > Edit > Aktifkan tag tajuk robot khusus > Ya
  2. Setting seperti gambar di bawah > Simpan perubahan

Cara mengatasi duplikat konten blogspot dengan mencegah arsip blog, label/kategori terindex di Google :

di dashboard blogger > Tema > Edit HTML : copy kode dibawah ini, lalu paste dibawah <head> lalu simpan.

 <b:if cond='data:blog.searchLabel'>
<meta content='noindex,nofollow' name='robots'/>
</b:if>
<b:if cond='data:blog.isMobile'>
<meta content='noindex,nofollow' name='robots'/>
</b:if>

Menghapus arsip blog yang terindex di Google

  1. Di pencarian Google : ketik "site:nama blog" tanpa tanda petik, saya contohkan untuk menulis catatan, yaitu "site:igemx.blogspot.com"
  2. Copy arsip blog yang berupa angka tahun dan bulan lalu paste di Google Webmaster tool, caranya, Login di Google Webmaster tool > Index Google > Hapus URL


Komentar

Postingan populer dari blog ini

BELAJAR PHP 5 : Cara Menjalankan File PHP dengan XAMPP

BELAJAR PHP 10 : CARA PENULISAN KOMENTAR DALAM KODE PHP

BELAJAR PHP 8 : CARA MENGUBAH FILE KONFIGURASI PHP (php.ini)